Cara Menurunkan Demam pada Anak Secara Alami

Salah satu gangguan kesehatan yang paling rentan dialami oleh anak-anak yaitu demam. Demam adalah suatu kondisi tubuh mengalami peningkatan melebihi batas normal. Batas normal suhu tubuh seseorang adalah antara 36° C - 38° C, jadi jika subuh tubuh anak diatas batas normal maka anak tersebut mengalami demam. Penyebab demam sendiri sangatlah beragam, muali dari faktor cuaca hingga rekasi tubuh setelah imunisasi. Demam sebenarnnya tidak membahayakan, justri suatu pertanda bahwa tubuh sedang melawan infeksi. Tetapi meskipun begitu demam membuat anak menjadi rewel, pasalnya demam akan membuat anak tidak nyaman. Oleh karena itu segeralah atasi demam pada anak secepat mungkin. Nah untuk mengatasi para orang tua bisa memanfaatkan bahan-bahan alami berikut ini sebagai solusinya. 

1. Bawang merah 
Khasiat bawang merah sebagai obat tradisioanl penurun demam anak memang sudah tak di ragukan lagi. Pasalnya di dalam bawang merah terkandung minyak atsiri, kaemferol, metialiin, sikloaliin dan kuerstin yang dapat menurunkan demam. 

Cara penggunaan bawang merah untuk menurunkan demam pada anak yaitu cukup menyipakan beberapa buah bawang merah, kemudian kupas dan bersihkan. Lalu, parut bawang merah tersebut dan mencampurkan sedikit minyak kelapa pada hasil parutan bawang merah. Setelah selesai baru bisa di balurkan pada tubuh anak terutama bagian perut dan punggung. 

2. Kunyit Kunyit mengandung senyawa atsiri, tumeron, curcumin, dan zingiberen dapat berfungsi sebagai antiinflamasi, anti oksidan, dan juga anti bakteri yang mampu menurunkan demam pada anak. 

Cara penggunaan kunyit untuk menurunkan demam pada anak yaitu yaitu cukup menyiapkan 1 ruas kunyit lalu bersihkan. Setelah bersih baru kunyit bisa diparut dan dicampurkan dengan sedikit air putih matang. Kemudian peras dan ambil airnya untuk diminum oleh anak.

3. Sambiloto
Sambiloto memmiliki kandungan andrografolid lactones (zat pahit), glucosides, diterpene, dan flavonoid yang mampu menurunkan suhu tubuh yang tinggi. Bahkan berdasarkan penelitiaan di Thailand pada tahun 1991 menyatakan bahwa 6 gram sambiloto per hari sama efektifnya dengan pemberian paracetamol.

Cara penggunaan samboloto untuk menurunkan demam pada anak yaitu cukup merebus 10 gram daun sambiloto kering dalam air 250 ml air. Setelah selesai, air rebusan daun sambiloto bisa diberikan pada anak untuk di minum.

0 Response to "Cara Menurunkan Demam pada Anak Secara Alami"

Posting Komentar